Sekitar bulan Agustus 2009 nanti, nama Peterpan, akan segera hilang dari industri musik Indonesia. ” Sebentar lagi peterpan akan ganti nama, tapi secara personel masih tetap.”
Untuk menandai berakhirnya kiprah Peterpan di blantika musik, mereka meluncurkan album terakhir SEBUAH NAMA SEBUAH CERITA 2000 – 2008, di Jakarta Teater, Jumat (8/8).
Jadi (album-Red) ini konsepnya kayak museum, Peterpan dimuseumkan. Mengingat dalam rentang 8 tahun berkiprah dipanggung industri musik Tanah Air, Peterpan telah mencetak puluhan lagu yang berhasil menjadi hit. Dan untuk mengabadikannya ” Album inilah jawabannya”.
Album Sebuah Nama Sebuah Cerita 2000-2008 ini, dikemas dalam dua format, yakni double CD yang memuat 30 lagu best hit dan format kaset yang berisi 12 lagu. Dari jumlah tersebut, Empat buah lagu di antaranya adalah lagu baru, yakni Dilema Besar, Tak Ada Yang Abadi, Walau Habis Terang dan Kisah Cintaku.
Meski mengusung nama baru, peterpan tetap optimis. Bahkan, peterpan telah melakukan tour dunia. antara bulan Agustus 2008 hingga Februari 2009 kemarin, Peterpan telah manggung di Malaysia, Hongkong, London, Perth (Australia), dan Singapura.